Kelebihan Dan Kekurangan Cincin Perak - Cincin
Cincin - berikut sedikit informasi tentang cincin perak
Cincin Perak
ig : cincin_semarang |
Cincin perak adalah salah satu logam mulia yang bisa teman-teman pilih selain cincin emas dan cincin platinum. Terlebih lagi, harga cincin perak lebih terjangkau daripada cincin emas. Model cincin perak pun sekarang makin beragam, baik yang dipakai untuk keseharian maupun untuk menghadari acara penting
Biasanya harga cincin perak couple dibandrol dengan harga kisaran Rp.300.000 - Rp. 750.000. Harga yang cukup murah bukan?
Baca Juga : Rekomendasi Cincin Simple Dan Elegan
Kelebihan dan kekurangan cincin perak :
Kelebihannya adalah cincin perak mudah dibentuk dan dibuat sesuai dengan keinginan customer, perak merupakan logam yang mudah di ubah bentuknya menjadi bentuk apapun. Biasanya banyak pelanggan yang ingin memiliki cincin yang unik atau tak biasa dan murah, memesan cincin perak ini.
Kekurangannya adalah cincin perak memiliki daya tahan yang tidak bisa awet dalam waktu jangka panjang. Cincin perak juga mudah memudar dan terlihat kusam jika sudah dipakai dalam waktu yang cukup lama.
Memakai cincin perak bisa memberi kesan penampilan yang lebih kekinian. Terlebih lagi, model cincin perak lebih beragam dan trendy. Hematnya pula, harga logam perak lebih terjangkau dibandingkan emas. Anda juga bisa menjadikan perak sebagai investasi perhiasan.
Nah, itu dia beberapa informasi mengenai cincin perak. Semoga membantu.
Terima kasih, sampai jumpa~
Komentar
Posting Komentar